) memprakirakan mayoritas area di Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) akan diguyur hujan ringan mulai siang nanti, Selasa 11 Februari 2025. Adapun wilayah Tangerang di Banten akan dominan berawan.
yang dirilis di situs resmi dan akun Instagram resmi BMKG pada Senin kemarin, suhu udara di Jakarta sepanjang hari ini tak akan lebih dari 30 derajat Celsius, dengan kecepatan angin maksimal 23 kilometer per jam.
Awan tebal diperkirakan menyelimuti Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu sejak pagi hingga malam nanti. BMKG mendeteksi potensi hujan ringan di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur mulai Selasa sore pukul 16.00-19.00 WIB.
Kota Bogor dan Kabupaten Bogor, Kota Depok, serta Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi juga diprediksi diguyur hujan dengan intensitas bervariasi mulai pukul 16.00 WIB nanti. Ada juga area yang kebagian hujan petir. Suhu di kota dan kabupaten tetangga Jakarta itu kemungkinan berkisar 19-33 derajat Celcius.
Merujuk prakiraan BMKG, Kota dan Kabupaten Tangerang, serta Kota Tangerang Selatan akan dipayungi langit berawan selama hampir seharian ini. Suhu udaranya sekitar 25-28 derajat Celcius dengan tingkat kelembapan udara 81-96 persen.
Pilihan Editor: